Tips Agar Alpukat Miki Cepat Berbuah
Tips Agar Alpukat Miki Cepat Berbuah Trik Ala Cecepmunawar sebagai berikut :
- Belilah pohon Alpukat Miki yang berkualitas ditempat penjualan bibit tanaman
- Siapkan Galian Ukuran 60 x 60 kedalaman 50 cm
- Siapkan Media tanam yang baik dengan campuran 1 : 1 : 1 untuk Tanah, sekam dan Pupuk Kandang,
- Tanam Pohon Alpukat Miki di tempat yang kita siapkan
- Lakukan penyiraman pagi dan Sore hari (kalau tidak ada hujan)
- Lakukan tambahan pupuk kandang setiap 3 bulan sekali
- Tambahkan Pupuk NPK Mutiara pada saat tanaman berusia 1 tahun
- Kalau sudah berumur 1 tahun, lakukan pengupasan Kulit cabang selebar 1 cm, layak nya seperti mau mencangkok, tetapi jangan dikasih tanah
- Sebaiknya pengupasan kulit dilakukan saat mau musim panas, Tujuan pengupasan ini adalah, hasil fotosintesa yang dilakukan daun tidak bisa dialirkan ke batang bagian bawah karena terhambat oleh kupasan tadi, sehingga merangsang pohon untuk mengeluarkan bunga dan buah
Baca juga : Pusat Aneka Bibit Alpukat Langsung Petani Bibit
Jangan Khawatir pohon anda akan rusak, setelah 3 bulan kupasan tadi akan sembuh lagi dengan tumbuh nya kulit baru, dan terlihat Batang Atas lebih besar dari Batang Bawah, karena Hasil fotosintesa terhambat di Keletan tadi
Saat berbunga jangan lupa tambahkan pupuk NPK dan lakukan penyiraman pagi dan Sore, agar bunganya tidak gugur
Berikut Foto Hasil :
Proses : Bukti Hasil pengupasan Kulit cabang
Proses Berbunga Tinggi 1 Meter
Proses Alpukat Miki Mulai Berbuah
Proses Alpukat Miki Mulai Pembesaran Buah
Alpukat Miki Siap Dipanen
Alpukat Di Panen Dengan Hasil yang melimpah
Sumber : https://cecepmunawar.wordpress.com/2018/05/